regu mekanik sedang memadatkan balas.
Puasa memang ibadah wajib bagi seorang muslim, dan itu tidak
akan pernah penulis bantah sekalipun, sampai kapanpun. Di sini penulis hanya
ingin menceritakan pengalaman penulis, sebagai seorang muslim, iman yang masih
tipis, dan pekerja kasar. Yang apabila tidak bekerja maka akan berakibat tidak
akan mendapat upah. Dan memang pekerjaan itu, apabila tidak di kerjakan, akan
membahayakan bagi orang lain.
Penulis pernah bekerja sebagai anggota regu mekanik
perawatan jalan rel. Semua tahu, bahwa rel 95% adalah di luar gedung, tidak ada
atapnya, alias di ruang terbuka yang pasti tersinari oleh matahari langsung. Dan
pekerjaan kami adalah memperbaiki keadaan jalan rel agar nyaman di lewati oleh
kereta api. Dan jam kerja kami adalah pukul 7 pagi hingga 3 sore bahkan bisa
lebih, bila di perlukan dalam keadaan dianggap bahaya.