Entri Populer

Monday, July 8, 2013

MEMANCING


Sebagian orang punya hobi memancing ikan. Di sungai, di danau, di tambak, ataupun di laut. Atau bahkan di  genangan air sisa hujan. Karena ada sebuah pepatah, dimana ada air, di situ ada ikan. Ya, gak tau juga sih kenyataannya. Tapi menurut pengamatan penulis sendiri, memanga da benarnya pepatah itu.

Kali ini penulis akan berbagi pengalaman memancing di laut, atau tepatnya di pantai dan muara. Karena di sanalah terkadang banyak di jumpai para pemancing yang memang memancing atau hanya sekedar mengisi waktu liburan dengan memancing.

Ikan di daerah pantai, pada umumnya adalah jenis ikan kecil ( ukuran laut ). Seperti ikan totol, ikan kacangan, ikan viper, atau ikan tigawaja  ( mungkin adalah ikan kueh kecil ). Kadang juga di jumpai ikan sembilang ( sejenis lele, tapi besar dan pada umumnya adalh pejantan ), ikan krapu ( jika pantainya berkarang ) atau ikan kakap kecil ( < 10 kg ).
kakap merah

kakap putih
Umpannya adalah udang yang masih hidup ( terkadang juga cumi segar )untuk ikan-ikan agak besar dan predator. Tapi untuk ikan ikan kecil udang matipun bisa. Dan jorannya kebanyakan pemancing menggunakan joran ukuran sedang, yaitu ukuran 210cm, ada yang model antena ada juga yang model lipat. Di sarankan untuk memancing di muara atau di laut menggunakan joran yang kuat di karenakan ikannya terkadang besar dan tarikannya sangat kuat. Penulis sendiri pernah jorannya patah karena meremehkan, penulis kira tidak ada ikan besar di pinggir pantai, tapi ternyata ikan besar menyambar umpan dan joranpun sampai melengkung dan patah. Penulis sampai malu sendiri karena menggunakan joran yang murahan dan asal-asalan. Padahal memperoleh ikan besar, di atas 5 Kg adalah sebuah kebanggan tersendiri bagi pemancing amatir seperti penulis.
kali banger pekalongan

pantai pasir kencana pekalongan

pantai slamaran pekalongan
 
Spot spot pancingan di daerah penulis, yaitu wilayah pemalang dan pekalongan adalah sepanjang pantainya. Terutama di muara sungai comal, sungai banger, sungai spait. Namun yang paling favorit adalah muara sungai banger di pekalongan, karena tempatnya bertepatan dengan tempat wisata pantai boom, di pekalongan utara. Jadi selain memancing, juga bisa mengunjungi area wisata, yang di sana juga ada musium ikannya.

Bagi pembaca yang budiman yang ingin memulai hobi memancing, mulailah memancing dengan ikan kecil dulu, seperti memancing di kali ( sungai kecil ) dengan umpan cacing. Kemudian baru ke laut, dengantujuan ikan besar. Hal ini untuk menghindari kagetnya menghadapi tarikan ikan besar.  Sebab pengalaman terindah bagi pemancing adalah saat betempur dengan ikan besar, apalagi kalao ikannya berukuran diatas 5 kg, kita akan duat repot sekali.

Nah selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment